Dengan beratnya tugas dan tanggung jawab, tidak mudah bagi serdadu Jerman yang berpuasa untuk menjaga kondisi dan konsentrasi selama bulan Ramadhan. Berikut suka dukanya.


Puasa dalam Balutan Seragam Serdadu Jerman

Butuh Konsentrasi Tinggi

Chaouki Aakil bertugas di Batalyon Logistik dan juga bertanggung jawab atas keselamatan para prajurit dalam bertransportasi. Tugas ini menuntut konsentrasi yang tinggi. Jika Ramadan jatuh pada musim panas, menurutnya berarti tantangan berat bagi serdadu Jerman yang beragama Islam.


Puasa dalam Balutan Seragam Serdadu Jerman

Beratnya Tugas di Afghanistan

Chaouki Aakil mengingat pengalamannya dulu saat masih bertugas di Afghanistan. Di sana ia menghadapi beban fisik dan psikis yang sangat berat. Selain itu, ia harus bisa menyesuaikan diri dengan budaya yang sangat berbeda. Puasa atau tidak, serdadu Jerman yang beragama Islam harus mengambil berbagai keputusan di lapangan.


Puasa dalam Balutan Seragam Serdadu Jerman

Pengaruh bagi Kesehatan

Dalam situasi ekstrim dan sangat sulit, berpuasa bisa berpengaruh pada kesehatan, demikian dijelaskan Michael Faust, dokter di klinik Universitas Köln. "Dalam misi yang panjang, tentara perlu konsentrasi tinggi. Dalam hal ini, minum jadi sangat penting." Menurutnya, orang bisa bertahan tanpa makanan untuk waktu yang lama. Kebutuhan kalori bisa dipenuhi sebelum atau sesudahnya.


Puasa dalam Balutan Seragam Serdadu Jerman

Mengatur waktu Makan

Tidak mudah mengatur waktu makan di Bundeswehr selama puasa. Jadi, masa berbuka puasa harus dibicarakan sebelumnya. Apalagi waktu buka puasa setiap hari bergeser beberapa menit. Jadi pekerja kantin harus bisa beradaptasi. Sejauh ini semuanya berfungsi dengan baik, Militer Jerman menawarkan makanan "halal". Produk sampingan yang tidak halal seperti gelatin tidak digunakan.


Puasa dalam Balutan Seragam Serdadu Jerman

Masakan Halal

Juru masak di dapur umum menggunakan sendok dan peralatan khusus untuk makanan halal. Mereka juga memperhatikan agar daging babi tidak disimpan tercampur dengan daging yang halal.


Puasa dalam Balutan Seragam Serdadu Jerman

Berkumpul dengan Keluarga

Jika jadwal kerja memungkinkan, para serdadu berusaha berbuka puasa dengan keluarganya. Bagi banyak pemeluk agama Islam, bulan puasa adalah masa untuk berkumpul dengan keluarga. Berpuasa punya makna sosial. Menjalankan ibadah puasa memupuk rasa solidaritas.


Artikel Pilihan Lainnya