Saat ini Jerman sedang membuka kesempatan sebesar-besarnya bagi tenaga ahli di bidang Matematika, Informatika (IT), Ilmu Pengetahuan Alam, dan Teknik untuk berkarir di Jerman. Bila pembaca adalah ahli di salah satu bidang tersebut dan tertarik untuk memperluas kemampuan, meningkatkan kepercayaan diri, mengenal bahasa dan kebudayaan baru di Jerman, inilah saatnya bagi Anda untuk memulai karir di Jerman.

Langkah Menuju Jerman dalam Mencari Pekerjaan

Sekolah

Hal yang paling penting untuk melamar kerja di Jerman adalah nilai. Jerman memiliki sistem pendidikan yang berbeda dengan Indonesia, tentu saja ini berkaitan dengan sistem penilaian yang berlaku di Jerman. Bagi pembaca yang bukan lulusan universitas di Jerman, tidak perlu khawatir.

Melalui kemajuan teknologi yang canggih dan database yang mencangkup 180 negara, Anabin.de siap membantu untuk mengecek apakah nilai yang Anda miliki setara dengan sistem yang berlaku di Jerman atau tidak.


Langkah Menuju Jerman dalam Mencari Pekerjaan

Mencari Pekerjaan Melalui Internet

Tahap selanjutnya adalah mencari pekerjaan. Mencari pekerjaan melalui internet sangat lazim dilakukan saat ini. Salah satu portal terpenting untuk para pencari kerja di Jerman adalah portal jobboerse.arbeitsagentur.de dari badan ketenaga kerjaan di Jerman dan juga di situs make-it-in-germany.com/make-it/jobboerse/. Situs-situs ini memberi kesempatan untuk semua pencari kerja dari Negara EU dan bukan EU untuk mendapatkan informasi mengenai posisi apa saja yang sedang dibutuhkan di Jerman saat ini.


Untuk mendapatkan konsultasi dalam bahasa Indonesia mengenai peluang karir dan kehidupan di Jerman Anda dapat langsung menghubungi tim advisor Make it in Germany.

Bila ingin informasi yang lebih lengkap mengenai lowongan pekerjaan yang sedang Anda cari, tidak ada salahnya untuk langsung mengunjungi situs perusahaan-perusahaan besar di Jerman, karena biasanya perusahaan-perusahaan tersebut juga memasang info lowongan kerja di situs resmi mereka.


Langkah Menuju Jerman dalam Mencari Pekerjaan

Mencari pekerjaan langsung di Jerman dengan menggunakan Visa Jobseeker

Sejak 1 Agustus 2012 Jerman memiliki tawaran menarik untuk Anda yang serius ingin bekerja di Jerman dan sudah menyetarakan nilai dengan sistem pendidikan Jerman, seperti yang telah disebutkan di atas. Anda berhak untuk mengajukanVisa Jobseeker yang berlaku selama enam bulan.

Selama enam bulan tersebut Anda hanya diperbolehkan untuk mencari kerja (tidak bekerja), bila dalam waktu enam bulan Anda berhasil mendapatkan pekerjaan, maka Anda dapat langsung mengurus surat izin tinggal dan bekerja di Jerman.


Jadi, sudah siapkah Anda untuk memulai mencari pekerjaan di Jerman? Tunggu apa lagi, ayo mulai dari sekarang!

Artikel Pilihan Lainnya